Sabtu, 25 Juni 2016

Keajaiban Pelukan

Kali ini aku akan sedikit membahas tentang “Keajaiban Pelukan”.


Pelukan dengan kata dasar peluk yang dialam KKBI nya adalah dekap, meskipun pelukan dan dekapan merupakan masih terdapat dalam satu rumpun yang sama, namun diantara keduanya mempunyai sedikit perbedaan dimana kata dasar peluk atau dekap yang berarti melakukan kegiatannya satu-satu, misalnya dibagian leher, tubuh, dan sebagainya, sedangkan pelukan adalah melakukan kegiatan itu dengan menggunakan dua tangan.
Sudahlah ya kita tidak usah bingung dan pusing buat menerjamahkan pelukan itu yang jelas dalam bahasa Inggris masih sama terjemahannya baik itu pelukan maupun dekapan yang akan keluar artinya adalah HUG.
Kali ini aku akan mencoba menuliskan sesuatu yang mungkin perlu kita ketahui, yaitu “Keajaiban Pelukan”. Di bawah ini merupakan beberapa keajaiban sebuah pelukan yang aku dapatkan dari berbagai artikel yang aku baca, dan aku akan mencoba menyimpulkan dengan tanggapan aku sendiri. Namun sebelum mulai memaparkan Keajaiban Pelukan, aku akan sedikit meberikan pengertian pelukan itu sendiri menurut aku.
Pelukan = Kegiatan mengisi bagian depan tubuh dengan seseorang yang secara ikhlas dan tulus mau diisi dan memberi balas mengisi kembali, dan saling mengikat antara keduanya menggunakan kedua tangannya.
Inilah beberapa Keajaiban Pelukan
  • 1.     Dapat Memberi Ketenangan

Pelukan dapat memberikan ketenangan, karena dengan pelukan tubuh akan secara langsung bersentuhan meskipun masih dibatasi oleh kain yang kita gunakan, dimana disaat melakukan pelukan kedua objek tersebut akan saling memberikan kasih sayang dan saling mentransfer energy positif, sehingga dapat meberikan ketenangan diantara keduanya. Contohnya, kalian pasti pernah mendengar bahwa tidak jarang sekali setiap kali perempuan merasa sedih dan menangis, mereka akan pergi ke kamar dan memeluk guling ataupun boneka mereka. Secara tidak di sadari benda yang mereka peluk itu memberikan sedikit demi sedikit energy positif sehingga yang memeluknya akan merasa sedikit tambah tenang. Kasus lainnya lagi, seperti yang kita lihat di film-film, ada sepasang kekasih yang sedang berkelahi, yang alhasil membuat perempuan marah, sedih, bahkan sampai menangis, namun dengan sedikit paksaan si laki-laki pun memeluk pacarnya tersebut, dan apa yang terjadi ? si perempuan pun akan berangsur-angsur secara pelan-pelan akan berhenti menangis. Lalu bagaimana dengan lelakinya ? kenapa bisa memeluk pacarnya yang sedang menangis secara tiba-tiba?
Sang lelaki pun bukan tanpa dasar melakukan kegitan pelukan paksaan itu, itu karena sang lelaki juga sedang merasa panic dan tidak tenang serta tidak tega, maka sudah menjadi instingnya untuk langsung memeluk pacarnya, karena dengan pelukan itu mereka berdua akan saling memebrikan energy positif satu dengan yang lain.
  • 2  Dapat Memberi Semangat
        Kalo yang satu ini pasti kalian juga menyadarinya, kalo tidak percaya, coba aja buktiin ketika kalian tidak semangat, cobalah datangi kedua orang tua kita, dan langsung peluk satu-satu, rasakan, keajaiban apa yang kalian rasakan.hehehe
  • 3  Dapat Memberi Kehangatan

        Yang satu ini juga udah pasti, pelukan dapat memberikan kehangatan asalkan jangan memeluk Batu Es ya.. hehhehe

Udah dulu ya, mungkin lain kali aku akan update lagi artikel yang satu ini, yang jelas dari ketiga hal tersebut pasti ada yang benarnya, tapi ingat ya, jangan djadikan sebagi kesempatan yang negative, OKE ???
intinya kalo kalian lagi tidak semangat,lagi  merasa sedih, lagi tidak tenang, cobalah untuk memeluk, bisa memeluk pacar bila punya, teman, sahabat, orangtua, atau benda-benda yang menurut kalian mereka bisa merasakan apa yang kalian rasakan.

Ya, kalo tidak ada yang benar-benar bisa di peluk, yaudahlah peluk aja Agama dan Iman yang kita punya dan yakini.. hehehe  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Air Mata Kekasihku

Di dalam baringku, dia menghampiriku. membaringkan dirinya didekatku. kepalanya mulai bersandar di bahuku. Aku sedih Kalimat singkat...